Dibalik Sosok Ketua TPK Desa Kesambirampak
Sosok yang satu ini sudah dikenal di kalangan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan sejak tahun 2002 silam. Penampilan yang low profil ini membuat dirinya selalu gak tergeserkan dalam bursa pencalonan di tingkat Desa Kesambirampak Kecamtan Kapongan. Berawal dari Program pengembangan Kecamatan tahun 2002, dirinya terpilih pertama kali menjadi Fasilitator Desa (FD) yang pada saat ini merupakan Kader pemberdayaan Masyarakat Desa (KPMD). Dirinya bernama Abdur Rasyid yang berdomisili di Desa kesambirampak Kecamatan Kapongan.
ABDUR RASYID
Meskipun dirinya yang sudah banyak makan asam garam dalam dunia pemberdayaan, dirinya tetap berprilaku sopan dan tidak serta merta selalu menjadi yang terdepan untuk urusan pemberdayaan. Sebab menurut dirinya pemberdayaan merupakan hal yang terus dan terus berubah sesuai dengan perkembangan zaman yang ada. Bahkan, setiap ada kegatan yang diglutinya, dirinya selalu minta saran, kritikan serta koordinasi dari beragai pihak. “Kalau untuk urusan pemberdayaan, kita harus melibatkan berbagai pihak untuk mensukseskan program masyarakat ini, apalagi seperti halnya PNPM seperti sekarang, usulan, kritikan dan koordinasi merupakan hal poko yang harus kita terapkan dalam urusan pemberdayaan,” ulas Abd. Rasyid kepada media RBM Suara Mandiri.
Sebab, lanjut pria ini, pemberdayaan merupakan suatu perubahan yang harus selalu digalakkan pada masyarakat untuk kemajuan desa, kota srta Indonesia pada umumnya. Biarkan masyarakat berkarya untuk melakukan perubahan dari berbagai bidang, demi terciptanya masyarakat yang mandiri menuju kesejahteraan yang madani. “Pemberdayaan merupakan perubahan dari yang tidak tahu menjadi tahu, dari yang bodoh menjadi pintar, dari yang miskin menjadi kaya. Sesuai dengan slogan program yakni Si Kompak,” lanjutnya.
Tahun 2010 kemarin, Abd Rasyid terpilih menjadi ketua TPK Desa Kesambirampak yang didampingi oleh Abdurrahman Saleh dan Rumnawati yang menposisikan sebagi sekretaris dan berdahara mendampinginya. Dan sejak itu sampai sekarang posisi Adr. Rasyid tidak tergantikan meskipun dtiap tahunnya dilakukan pemilihan yang bersifat demokratis. Banyak kalangan masyarakat yang ada di desa daerah timur ini manganggap soso Abd. Rasyid merupakan sosok pemuda yang berwibawa, taat beragama, luwes, sopan dan santun. “Meskipun usianya masih muda tapi beliau sangat di tokohkan di Desa Kesambirampak. Terbukti kalau ada sesuatu dengan warga, dia menjadi orang yang pertama diajak bermusyawarah (Panarean, red),” terang Asy’ari salah satu warga RT. 02 RW. 09 Desa Kesambrampak.
Sementara itu, Sekretaris TPK ketika juga memaparkan, sulit untuk mencari pengganti seperti sosok Abd. Rasyid sebagi seorang pemimpin. Sebab, semua yang menjadi kebijakan dalam program selalu dimusyarawahkan kepada semua pelaku. “Bahkan, tidak jarang pula semua lembaga seperti BPD, LPM serta lembaga-lembaga di desa turut diajak rembug dalam urusan kebijakan-kebijakan program. Kalau urusan koordinasi dengan kepala desa itu pastinya beliau lakukan,” jelas Abdurahman Saleh.
(Fathor – KPMD Kesambirampak)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Kritik dan Saran sangat kami harapkan demi terciptanya rasa sosial kemasyarakatan