Loading...

Tim Monitoring, Respon Pekerjaan di Desa Kesambirampak

Tim Monitoring PNPM Kecamatan Kapongan mulai melakukan pemantauan, pembinaan dan penilaian pelaksanaan program PNPM Tahun 2012 di Kecamatan Kapongan. Kegiatan tersebut, berlangsung selama 2 hari pada tanggal 16 dan 17 Juni Tahun 2012.

Pemantauan, pembinaan dan penilaian tim monitoring PNPM ini merupakan awal dari sebuah transparansi kelembagaan dan penggunaan program. Dan untuk mengetahui tingkat pencapaian penerapan program yang telah berlangsung sekitar 30 persen pekerjaan.

Demikian diungkapkan Ketua tim monitoring, Abu Rawi saat ditemui media RMB dilokasi pekerjaan pembuatan jalan conblok (paving stone, red). Dirinya juga mengharapkan, setiap pekerjaan yang didanai oleh PNPM harus selalu menerpakan transparansi dari berbagai hal, seperti halnya melibatkan semua elemen baik yang ada ditingkat desa maupun ditingkat kecamatan. “Transparansi merupakan hal utama yang harus diterapkan dalam PNPM, karena dana ini milik masyarakat seutuhnya, kita hanya sebagai pelaksana kegiatan,” ungkap Abu Rawi.

Lebih lanjut, Ketua BKAD ini mengatakan, kegiatan monitoring yang dilakukan pada kali ini merupakan salah satu transparansi pekerjaan kepada masyarakat. “Salah satu tim monitoring khan BKAD, dan BKAD sendiri merupakan perwakilan masyarakat yang dipercaya untuk mengawasi pekerjaan baik fisik ataupun nn fisik,” terang Abu Rawi lagi.

Disisi lain, ketika tim monitoring kecamatan mengawasi pekerjaan jalan conblok di Desa Kesambirampak, tim yang di hadiri oleh BKAD, BP-UPK dan UPK merespon positif pekerjaan tersebut. “Campuran TPT pada pekerjaan ini sudah bagus, tolong campurannya pertahankan tetap seperti ini,” saran tim kepada TPK Desa Kesambirampak.

Sebab, kata Abu Rawi, dengan pekerjaan yang bagus akan sangat berdampak pada rumah tangga miskin yang ada dilingkungan. Perekonomian warga setidaknya menjadi faktor utama yang harus diperhatian dalam pekerjaan sarana prasarana pada program. “Dengan terlaksananya pekerjaan ini akan membantu transportasi warga dalam hal ekonomi, untuk itu pekerjaan diharapkan maksimal, biar awet,” harapnya.

Pesan terakhir yang diharapkan BKAD adalah, libatkan semua warga dilingkungan dalam setiap pekerjaan. Karena sesuai dengan makna dan arti PNPM adalah pemberdayaan masyarakat. “Alhamdulillah, semua pekerja 100% adalah warga desa Kesambirampak. Hanya 4 Orang yang dari luar dusun, semuanya dari dusun Karang Layar sini,” ungkap Abdur Rasyid ketika diwawancarai tim monitoring kecamatan.

Onk (KPMD Kesambirampak)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kritik dan Saran sangat kami harapkan demi terciptanya rasa sosial kemasyarakatan

Top