Terapkan Prinsip Kerja POAC Dalam Pengawasan
Kapongan, Si Kompak - Kiprah H Sudaryono dalam PNPM-MPd bisa dikatakan sudah tidak diragukan lagi, Sejak tahun 2002 silam, bapak satu anak ini sudah mengawali menjadi pelaku kegitan pemberdayaan ini. Pria bertubuh pendek kelahiran Desa Kandang ini memulai dengan menjadi Fasilitator Desa (FD), yang sekarang berubah menjadi KPMD (Kader Pemberdayaan Masyarakat Desa) dari desa alsalnya.
Selain menjadi pelaku PNPM-MPd, Sudar juga berprofesi sebagai guru di SMKN 3 Bondowoso. Pria berusia 37 tahun ini telah banyak membantu, lancarnya perjalanan desa kandang dalam menjalankan semua program-program yang dilaksanakan. Hingga pada tahun 2011, Sudar dipercaya untuk menjadi Ketua Badan Pengawas - Unit Pengelola Kegiatan atau yang biasa di sebut BP-UPK.
Semangat Pria khas berkacamata ini, cukup memberi animo dan motivasi yang cukup baik buat KPMD-KPMD lainnya. Dalam perjalanannya sebagai ketua BP-UPK selama setahun ini, banyak hal yang telah dilakukan Sudar dan personilnya di BP-UPK. Misalnya, melakukan terobosan-terobosan dalam menurunkan tunggakan pinjaman macet, yang ada di Kecamatan Kapongan. Serta menemukan beberapa kelolmpok-kelompok fiktif, yang selama ini banyak menggerogoti keungan UPK di Kapongan.
Dalam menjalankan tugasnya, BP-UPK bisa meningkatkan kinerja dari setiap personil pelaku PNPM. Dengan prinsip kerja POAC (Perencanaan Organisasi Aktualisasi dan Controlling), Sudar berharap dari setiap perencanaan haruslah matang. Termasuk juga, aktualisasinya tidak lepas dengan adanya controlling atau pengawasan. Prinsip kerja yang diterapkan itulah, Sudar semuanya berjalan selaras karena saling mendukung satu sama lainnya,
Sehingga PNPM kedepan, bisa lebih dekat lagi dalam menjalankan visi dan misinya. Sehingga tidak heran kalau amanah yang diembannya itu menjadikannya sebagai ketua paguyuban BP-UPK Kabupaten Situbondo. Hingga sesuai dengan mottonya “kennengnganna kennengngi, lakona lakoni ben opana openi”, menjadi harapan semua pelaku-pelaku PNPM Kapongan untuk bisa lebih memperbaiki dan mengayomi satu sama lain.
Redaksi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Kritik dan Saran sangat kami harapkan demi terciptanya rasa sosial kemasyarakatan